Batam

Ini Target Peserta Pre launching Internasional Syahadah Conference 2018

Juliadi | Rabu 14 Nov 2018 21:36 WIB | 2760



Suasana konferensi pers


MATAKEPRI.COM, Batam - Setelah selesai kegiatan Pre launching Internasional Syahadah Conference 2018 (ISC)  yang dilaksanakan bertempat di  Aula PIH Hotel, Batam Center, panitia menggelar Konferensi pers terkait kegiatan Global Syahadah Mission (GSM). 

Dalam acara Global Syahadah Mission (GSM) akan di hadiri para tokoh ulama di Batam maupun Internasional, yang akan di adakan pada tanggal 14 Desember 2018 - 15 Desember 2018. Kegiatan tersebut juga bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag). 

GSM ingin menggerakkan umat manusia dari seluruh penjuru dunia untuk tidak mempertentangkan perbedaan akan tetapi  bagaimana cara meyakini tentang Syahadah itu sendiri. 

Selama ini banyak diantara umat beragama banyak yang hanya bisa mengucapkan saja tetapi mereka tidak memahami secara utuh apa itu Syahadah. 

Dalam Program ini direncanakan akan  diresmikan oleh YAB Timbalan 

Perdana Menteri Malaysia Datu' Seri Wan Azizah yang juga adalah Menteri di Kementerian Pembangunan Wanita, Keluarga dan Masyarakat. Undangan tersebut di kirim kepada Menteri Sosial 

Indonesia Dr. Drs. M. Idrus Marham dan Menteri Sosial dan Pembangunan Keluarga Singapore, Mr. Desmond Lee.

"International Syahadah Conference 2018 ini, akan melibatkan Masjid Agung Batam sebagai tempat kegiatan nanti. Dimana Target kita, ada sekitar 3000 sampai 5000 orang akan menghadiri kegiatan tersebut, "kata Ustadz Ilham, Wakil ketua IKPM. 

Ustadz Taten, juga menambahkan acara tersebut terbuka untuk umum, jadi program ini khas untuk masyarakat umum setelah diperkenalkan 

dan berdiskusi pada tanggal 14 Desember 2018 bersama ulama untuk 

mengetengahkan hasil dari conference pada tanggal 14 Desember 2018. 

Program ini juga untuk pelajar menengah rendah, pelajar Universitas dan semua kaki tangan kerajaan yang ingin mengambil bagian dalam acara terbuka.

Pada Program ini juga akan akan diisi dengan tausiah, interaksi dan tanya jawab. Forum Perdana dan juga akan di hibur seperti sholawat dan salam serta 

Majlis Zikir yang akan dipimpin oleh pemimpin - pemimpin tariqat 

dan ahli sufi untuk mengimarahkan Majlis Zikrullahi Akhbar.

Ustaz Taten, juga mengatakan kepada seluruh masyarakat Batam yang ingin hadir dan menyaksikan kegiatan tersebut dan ingin mendaftar, dapat menghubungi Panitia Kontak Person 

Ustadz Taten : HP 0852 7280 6279

Bu Mariam : HP 0821 6904 3362 / +60182607152

Ustadz Ilham : HP 0813 6466 1236 atau email : [email protected]. (Adi) 



Share on Social Media