Batam, News

Untuk sambut HUT Bhayangkara ke 73, Polsek Batu Aji lakukan Gotong royong Marina view

| Rabu 19 Jun 2019 23:42 WIB | 2597



anggota Polsek Batu Aji bersama warga perumahan Marina view


MATAKEPRI.COM Batu Aji - berbagi kegiatan yang bisa di lakukan untuk menyemarakkan HUT Bhayangkara yang pada tahun ini merupakan yang ke 73 tahun. Salah satunya dengan melakukan gotong royong, seperti yang di lakukan oleh Polsek Batu Aji bersama dengan Masyarakat di Masjid Baiturrahman yang berlokasi di perumahan Marina View kelurahan Tanjung Uncang, kecamatan Batu Aji - Batam, pada Selasa (18/6) kemarin.


Kapolsek Batu Aji. Kompol Syafruddin Dalimunthe, menjelaskan tujuan dari kegiatan yang di lakukan bersama dengan masyarakat Marina tersebut.


" Saya harapkan kegiatan ini bisa menumbuhkan rasa tolong menolong di antara masyarakat, saling membantu, dan juga kekeluargaan yang semakin kentara di antara masyarakat " ucap Kapolsek Batu Aji.


Selain itu, kegiatan ini juga di harapkan bisa membina hubungan baik di masyarakat sekitar dan bisa menciptakan rasa kebersamaan, kasih sayang dan juga keamanan.


Kegiatan gotong royong yang dilakukan Polsek Batu Aji di untuk menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke 73, tepatnya pada tanggal 1 Juli 2019 mendatang di harapkan juga bisa bermanfaat bagi masyarakat.


Sebagai penanggung jawab dalam kegiatan ini Kapolsek Batu Aji Kompol Syafruddin Dalimunthe dan Turut serta dalam pelaksanaan gotong royong tersebut di antaranya : Kanit Intelkam Iptu Rosyi, Kanit Bimmas Ipda Indra, Ketua pengurus Masjid Baiturrahman Bahren, Ketua Rw 10 Tanjung Uncang, Kasium Bripka Rony Arzon,Kanit Provost Aiptu Zainal, PS Kanit Patroli Aiptu Sudirman Batara biru Aji dan seluruh Bhabin Polsek Batu Aji, serta Masyarakat Perumahan Marina View.


Adapun area lokasi yang di bersihkan di sekitar Masjid Baiturrahman adalah halaman masjid, tempat air wudlu dan selokan. Kemudian memindahkan puing – puing dan sisa material bangunan. Dalam kegiatan kali ini juga berjalan dengan penuh keakraban serta lancar hingga akhirnya kegiatan. (CW6)



Share on Social Media