Batam, News

Satlantas Polresta Barelang Menurunkan Semua Personel Dalam Pengamanan Jamaah Haji

Juliadi | Jumat 05 Jul 2019 17:21 WIB | 3854

Polres/Ta dan Polsek


Wakalantas Polresta Barelang AKP Kartijo, saat di konfirmasi dalam pengamanan Jamaah Haji (Foto : Adi/MK)


MATAKEPRI.COM, Batam - Dalam pengamanan pemberangkatan Jamaah Haji tahun 2019, Satlantas Polresta Barelang telah menurunkan personel dalam pengamanan tersebut. Hal di katakan Wakalantas Polresta Barelang, AKP Kartijo, Jumat (5/7/2019) di Mapolresta Barelang. 


Kartijo, mengatakan pada tanggal 5 Juli 2019 pukul 09.45 Wib para jamaah Kota Batam telah sampai di Masjid Agung ada 256 jamaah. Jam 10 para jamaah bergerak dari masjid ke Asrama Haji. 


"kemarin yang telah masuk dari jamaah Lingga, sebanyak 45 orang lewat pelabuhan Telaga Punggur pada pukul 12.45 Wib. Dan untuk dari Anambas ada 31 orang lewat Bandara Hang Nadim dan langsung menuju Asrama Haji, "ujar Kartijo. 


Lanjut Kartijo, untuk malam nanti acara seremonial yang akan di lepas Gubernur Kepri, pada pertengahan malam. 


"Kita dari Jajaran Satlantas dalam pengamanan yang pertama, dari Wilayah atau pulau, kalau lewat pelabuhan kita kawal. Dan dari Bandara juga kita kawal dengan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan untuk barang bawaan seperti Koper - koper, "kata Kartijo. 


Kartijo, menambahkan untuk personel secara keseluruhan turun dalam pengamanan tersebut. Dan untuk jamaah dari luar provinsi hanya jamaah dari Kalimantan Barat, sedangkan dari provinsi lain hanya transit. 


Kartijo, berharap kepada jamaah haji supaya para jamaah haji, menjadi haji yang mabrur selamat sampai ketujuan hingga selamat pulang ke Kampung halaman masing - masing.  (Adi) 



Share on Social Media