Natuna

Untuk Genjot PAD Natuna, Ini Langkah Minwardi

| Kamis 05 Jan 2017 05:55 WIB | 3230



Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Satu Atap Kabupaten Natuna Minwardi


MATAKEPRI.COM, Natuna - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Satu Atap Kabupaten Natuna Minwardi mengatakan, mulai tahun ini pihaknya akan menggenjot sektor perizinan dan penanaman modal demi menambah pundi-pundi penerimaan daerah.

Mantan Kadis Pekerjaan Umum ini meyakini, dengan menggenjot perizinan dan penanaman modal, banyak sekali sektor yang berpeluang untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Natuna.

“Disini kita akan menggenjot sektor perizinan Natuna, karena banyak sektor yang bisa dijadikan PAD”, ujar Minwardi di kantor Bupati Natuna, Kamis (5/1/2017).

Kendati masih belia menduduki jabatan ini, bukan berarti tidak memiliki beban kerja dan pekerjaan rumah. Justru disitulah kinerja instansinya diuji untuk meningkatkan sektor perizinan dan penenaman modal.

“Disitulah kinerja kita ditingkatkan mulai dari perzinan dan penanaman modal. Karena dinas ini tempatnya orang-prang kaya untuk investasi dan menanam modal”.

Ditanya mengenai sektor mana saja yang bakal menjadi prioritas, Minwardi tampaknya masih enggan berkomentar. Namun ia meminta dukungan dari semua pihak, sehingga potensi-potensi Natuna bisa tergarap dengan baik dan menyumbang bagi PAD Natuna. (redaksi)



Share on Social Media