Kesehatan

Ingin Tahu Jam-jam Terpopuler Untuk Bercinta, Baca ini!

| Jumat 03 Feb 2017 06:38 WIB | 2781



Ilustrasi


MATAKEPRI.COM - Jika Anda berpikir bahwa malam hari adalah waktu yang pas dan menjadi jam favorit untuk berhubungan seks dengan pasangan, sepertinya anggapan Anda salah.

Sebuah studi baru mengungkapkan bahwa hari Minggu, pukul 09.00 pagi, adalah waktu yang paling populer dalam seminggu untuk melakukan hubungan seks.  

Seperti dilansir laman Independent, penelitian yang dilakukan di Inggris, melaporkan bahwa banyak yang beranggapan bahwa akhir pekan adalah hari yang pas untuk melakukan hubungan seks dibanding pada hari kerja.

Tak hanya Minggu, Sabtu, juga menjadi hari favorit untuk bercinta, tepatnya di jam 11.30 , 22.30 dan 23.30. Mungkin tidak mengejutkan, akhir pekan mungkin sebagian besar pasangan merasa lebih seksi dibanding hari biasa dan hari kerja.

Bahkan, ada sepuluh waktu paling populer dalam seminggu untuk berhubungan seks, dan jatuh di akhir pekan atau dimulai Jumat malam.

Berikut 10 waktu paling populer untuk berhubungan seks:

Minggu pukul 09.00, Sabtu pukul 22.30, Sabtu pukul 23.30, Jumat pukul 22.30, Sabtu pukul 10.30, Sabtu pukul 11.30, Jumat pukul 10.30, Sabtu pukul 11.15, Sabtu pukul 21.30, dan Minggu pukul 21.30.

Ada alasan khusus mengapa banyak pasangan menyukai jam-jam bercinta di akhir pekan. Salah satunya, karena biasanya sebagian besar orang akan semangat menyambut datangnya hari libur di akhir pekan. Dari situ, hasrat seksual meningkat, sehingga masuk akal rasanya jika lebih banyak orang yang suka melakukuan hubungan seksual di akhir pekan.

Pakar seks Alix Fox mengatakan ia tidak terkejut saat Minggu pagi berada pada jajaran teratas sebagai waktu favorit bercinta. "Orang-orang santai, dan memiliki lebih banyak waktu senggang, sehingga bersantai dan berhubungan seksual bisa terasa lebih indah," kata dia.

Dan ia juga mengatakan selain ada waktu favorit bercinta, ada juga waktu yang paling tidak populer untuk bercinta, yakni di jam dan hari kerja.

Survei yang dilakukan oleh Superdrug, menilai 2.000 orang dewasa Inggris mengungkapkan bahwa pada akhir pekan, kebanyakan dari kita lebih suka berhubungan seks di malam atau dari malam hingga pagi.

Mengomentari temuan tersebut, Fox juga memperingatkan bahaya terlalu terjebak dalam rutinitas yang berkaitan dengan hubungan seks dengan pasangan.  

"Ada risiko bahwa jika pasangan melakukan hubungan intin dengan cara yang sama dan pada waktu yang sama, setiap kali, hal ini dapat membosankan dan menurunkan gairah," ungkap dia.(*)



Share on Social Media