Lingga, News

Kasihan Masyarakat Selayar, Sudah 2017 Jalanpun Belum Diaspal

| Senin 13 Mar 2017 14:08 WIB | 2326



Anak Pesisir Selayar, Kabupaten Lingga. Foto: asahjaya's place


MATAKEPRI.COM, Lingga - Masyarakat di Selayar tak merasakan gemerlap pembangunan sebagaimana kawasan lainnya, bahkan untuk jalan aspal saja, hingga kini belum juga bisa dinikmati masyarakat setempat.

Hal ini terungkap saat Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Lingga, Khairil Anwar, mengisi masa reses dengan berkunjung ke Desa Pantai Harapan, Kecamatan Selayar, Lingga. Dalam pertemuan dengan masyarakat, mereka mendapat berbagai keluhan. Salah satunya adalah perbaikan jalan yang sudah dilakukan pengerasan namun hingga kini belum juga diaspal.

Selain mengeluhkan jalan yang belum diaspal, masyarakat juga meminta beberapa fasilitas lainnya seperti kesehatan dan pendidikan.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi II Khairil Anwar mengatakan, apa yang menjadi usulan masyarakat ini akan dipertimbangan oleh DPRD Kabupaten Lingga pada Musrenbang dan reses masa sidang kedua nanti.

"Kalau jalan setahu saya DED-nya sudah ada, kalau APBD Perubahan ini cepat mungkin pengaspalan jalan ini akan segera terealisasi," ujarnya, kemarin.

Jalan yang dimaksud masyarakat tersebut, memiliki panjang kurang lebih 4 kilometer yang menjadi penghubung Desa Pantai Harapan dengan Kecamatan Selayar.

Sementara itu untuk fasilitas kesehatan lainnya seperti ambulance akan diupayakan dalam APBD Perubahan 2017. "Saya janji tidak, tapi untuk ambulance dan kaisar akan saya upayakan tahun ini," ujar Anwar.

Reses masa sidang pertama ini tidak saja mendapat banyak pertanyaan aspirasi dari masyarakat. Namun beberapa pejabat seperti Kepala Desa Pantai Harapan Zamhir dan Camat Selayar Abang Syafril, juga menyampaikan berbagai keluhannya. Diantaranya, soal Puskesmas di Kecamatan ini yang hingga kini belum memiliki fasilitas rawat inap, yang tentu saja membebani masyarakat. n4-bt/nur



Share on Social Media