Utang Negara Per Januari 2017 Mencapai Rp 4.274 triliun

| Senin 20 Mar 2017 09:50 WIB | 2282

Presiden RI/Wakil Presiden RI



MATAKEPRI.COM, Jakarta - Januari 2017, utang luar negeri Indonesia tercatat sebesar USD 320,28 miliar atau setara dengan Rp 4.274 triliun (kurs hari ini). Angka ini naik cukup tinggi dibanding bulan sebelumnya atau Desember 2016 yang tercatat hanya USD 316,40 miliar dan November 2016 yang hanya USD 315,34 miliar.

Dikutip dari data resmi Bank Indonesia seperti dilansirkan merdeka.com, utang luar negeri Indonesia sebesar USD 320,28 miliar ini, terdiri dari utang luar negeri pemerintah bersama Bank Indonesia, serta swasta.

Porsinya utang luar negeri pemerintah mencapai USD 157,25 miliar dan Bank Indonesia sebesar USD 3,9 miliar. Total utang keduanya adalah USD 161,23 miliar. Total utang ini naik dibanding bulan sebelumnya yang hanya USD 158,28 miliar.

Sedangkan porsi utang swasta tercatat sebesar USD 159,04 miliar. Angka utang ini naik tipis dibanding bulan sebelumnya yang mencapai USD 158,12 miliar.

Utang luar negeri swasta juga terbagi menjadi utang perbankan dan utang non-perbankan. Utang perbankan tercatat mencapai USD 29,7 miliar. Sedangkan utang luar negeri non-perbankan tercatat USD 129,27 miliar.

Untuk non-perbankan, terbagi menjadi utang lembaga keuangan bukan bank atau nonbank financial corporation yang mencapai USD 9,8 miliar. Kemudian utang perusahaan bukan lembaga keuangan atau nonfinancial corporation sebesar USD 119,42 miliar.

Bank Indonesia memandang perkembangan utang luar negeri pada November 2016 masih cukup sehat, namun terus mewaspadai risikonya terhadap perekonomian nasional. (***)



Share on Social Media