News, Olahraga

Gantikan Posisi Agus, Indra Akhirnya Terpilih Sebagai Ketua Pemuda Batam Futsal Club

| Selasa 20 Feb 2018 13:10 WIB | 2028




MATAKEPRI.COM, Batam - Pemuda Batam mengadakan Musyawarah Besar Luar Biasa untuk Pengukuhan Pengurusan Pemuda Batam Futsal Club (PBFC) periode 2017-2020 di kantor Sekretariat Pemuda Batam, Bengkong Sadai, Jumat (16/2/2018).

Dalam Mubeslub tersebut, Indra akhirnya terpilih sebagai Ketua Pemuda Batam Futsal Club (PBFC) Kota Batam menggantikan posisi Agus Fuadi yang mengundurkan diri dari jabatannya dan kembali menjadi Pelatih Kiper di PBFC. Sementara Sekretaris PBFC dijabat oleh Jumar, S.Kom sedangkan Bendahara dijabat Ela Diva Tiara.

Dengan terpilihnya pengurus baru PBFC, Indra berharap semua berpegang teguh pada visi dan misi organisasi Pemuda Batam FC dan dapat memaksimalkan potensi sumber daya manusia dan kemampuan yang ada agar Pemuda Batam khususnya di bidang olahraga Futsal di Kota Batam menjadi lebih baik lagi.

“Saya memang diminta beberapa voter maupun pemain PBFC Kota Batam untuk memimpin Pemuda Batam FC. Tentu ini sebuah kepercayaan yang besar karena saya sendiri diminta untuk menukangi futsal yang merupakan olah raga favorit saya sekarang ini,” kata Indra.

Bersama pengurus Pemuda Batam Futsal Club, Indra mengatakan tujuan mereka menggelar rapat tidak lain adalah untuk menoreh prestasi.

“Itu merupakan program jangka pendek, tentu kami persiapan ke PORPROV. Untuk jangka panjang tentu saja kompetisi, pembinaan, kemudian pelatihan, pembenahan prestasi, dan bisa saja kami mengadakan kompetisi seperti Trofeo dll. Selain itu tentunya mengembangkan sarana dan prasarana di cabang futsal di setiap kecamatan,” ujar Indra.

Ia pun berharap ke depannya futsal Batam semakin berkembang dan bisa sejajar dengan cabor sepak bola yang selama ini menjadi olah raga nomor satu di Indonesia dan bisa membantu pemerintah dan Asosiasi Futsal Daerah Kota Batam.

Sementara itu, Ketua Bidang Olahraga di Pemuda Batam, Gusti Riono mengatakan pemilihan ketua baru harus dilakukan untuk memantapkan persiapan tim PBFC Batam, terutama jelang Tournament ATB CUP Tahun 2018 ini.

“Sebenarnya saya memiliki rasa optimisme yang besar untuk meraih Juara di ATB CUP di 2018. Karena tim futsal hampir 90 persen adalah Pemuda Batam bukan dari luar Batam. Hanya mungkin tinggal mengurus kesolidan saja,” kata Gusti Riono.(***)



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait