Batam

Ajak Warga Partisipasi, Sunariah Mohammad Yusuf Beberkan Pesan Ini

Juliadi | Minggu 14 Oct 2018 15:16 WIB | 2043



Istimewah


MATAKEPRI.COM, Batam - Sunariah Mohammad Yusuf, Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) periode 2019-2024 mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan politik.

Caleg dari Partai Kebangkitan Bangsa ini menyatakan, peran warga negara dalam politik sangat penting, apalagi saat pemilu berlangsung. Ini dikarenakan untuk mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang baik dan partisipatif.

"Apabila mendapatkan partisipasi aktif dan dukungan dari warga, proses pemilu pasti akan berjalan dengan baik," ucapnya saat dihubungi, Minggu (14/10/2018).

Direktur Hang Nadim Malay School ini menyayangkan masih banyaknya masyarakat yang belum memahami hak dan kewajiban politik dalam kapasitasnya sebagai warga negara.

"Minimnya kesadaran hak dan kewajiban politik itu mengakibatkan respon masyarakat dalam proses politik masih belum maksimal," ujar Sunariah.

Karenanya Sunariah mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menyongsong pemilu 2019 mendatang. Tujuannya tidak lain untuk mendapatkan pendidikan politik serta memilih pemimpin mereka.

"Memilih pemimpin bukan perkara sepele. Salah dalam memilih, masyarakat akan menanggung resikonya selama lima tahun," ungkapnya.



Share on Social Media