Batam, News, Ekonomi

Puluhan Orang padati tempat pegadaian jelang lebaran

| Selasa 28 May 2019 13:48 WIB | 4015

Hari Raya/Hari Besar


Asisten manager, Hati Kamal saat melayani nasabah.


MATAKEPRI.COM Batu Aji - jelang lebaran yang tinggal sepekan ini, puluhan warga Batu Aji padati tempat pegadaian untuk melakukan penebusan barang yang telah di gadaikan di pegadaian. Hak tersebut di sampaikan langsung oleh Hari Kamal, selaku Asisten Manager Operasional Batu Aji


" Ini sudah menjadi tren nasional. Dimana saat jelang lebaran, banyak dari para nasabah yang menembus perhiasan yang telah di gadaikan " ucap nya.


Penebusan barang di penggadaian ini mangalami peningkatan transaksi sekitar 2 minggu setelah ramadan kemarin.


Untuk hari biasa, di pegadaian biasanya hanya melakukan 10 kali transaksi. Namun, setelah mendekati lebaran ini, dalam sehari pegadaian yang berlokasi di komplek ruko pasar Melayu ini bisa melakukan hingga 40 kali transaksi.


Hari juga mengatakan, hal tersebut akan berbanding terbalik, setelah lebaran nanti. Yang mana akan banyak dari para nasabah yang memilih untuk menggadaikan kembali perhiasan nya.


" Sebelum lebaran memang banyak yang menembus perhiasan nya di sini, tapi biasanya seminggu setelah lebaran nanti, banyak dari para nasabah kembali datang untuk menggadaikan kembali perhiasan nya " jelas nya.


Di kawasan Batu Aji, total ada 11 outlet pegadaian yang tersebar dari kawasan Fanindo hingga Tembesi, yang bisa melayani seluruh transaksi. Dari mulai pegadaian, penebusan, investasi emas, pembiayaan haji, pembiayaan kendaraan, pengiriman uang, dan berbagai transaksi lain nya yang telah terprogram di Pegadaian.(CW6) 



Share on Social Media