Batam, News

Kapolda dan Wakapolda Kepri memberikan contoh terbaik kepada seluruh anggotanya

| Senin 24 Jun 2019 22:15 WIB | 1622

Polda Kepri


Anggota Polri sedang mendonorkan darah di Grand Mall Batam


MATAKEPRI.COM,BATAM- Dalam kegiatan Bakti Kesehatan Hari Bhayangkara KE-73  Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol. Drs.S. Erlangga sangat bangga dengan Pimpinannya,karena segala kegiatan yang dilakukan,sangat patut untuk ditiru oleh seluruh anggotanya.(24/06)


Saat kegiatan Bakti Kesehatan Kabid Humas Polda Kepri menyampaikan bahwa Kapolda dan Wakapolda Kepri adalah contoh Pemimpin yang patut ditiru, karena dengan mendonor darah manfaatnya banyak,dan itu bisa jadi contoh kepada anggotanya.


"Pada pelaksanaan Bakti Kesehatan hari ini Kapolda dan Wakapolda Kepri juga berkesempatan mendonorkan darah, hal ini merupakan wujud contoh dari pimpinan kepada anggota untuk dapat bermanfaat bagi sesama,"ucap Erlangga.


"Jumlah peserta Khitanan massal sebanyak 200 orang, Donor darah 450 orang, Pemeriksaan laboratorium sederhana (kolesterol, asam urat, gula darah) 200 orang, Pelayanan KB dan Papsmear 45 orang dan Talkshow (Bhayangkari, Polwan, PNS wanita dan pengunjung Mall) dan Jumlah peserta akan terus bertambah hingga selesai nya kegiatan Bakti Kesehatan Polda Kepri,"ungkapnya.


Disela kegiatan Wakapolresta Barelang AKBP Mudji Supriyadi juga menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan, walaupun ada moment dan event. kegiatan ini juga tidak sekedar di Batam, di pulau sekitar akan kita laksanakan.


"Kegiatan ini kita laksanakan untuk masyarakat dan kegiatan yang kita lakukan ini gratis. Kegiatan seperti ini akan terus kita lakukan, maupun ada moment dan ada event.Kegiatan seperti ini sangat penting,karena berhubungan dengan kesehatan,"ucap mudji.


"Kita melaksanakan donor darah ini, karena masyarakat sangat membutuhkan dan akan ada stock apabila masyarakat membutuhkan golongan darah yang di inginkan.Bukan hanya di batam,di pulau pulau juga akan kita adakan," ucapnya kembali.


Kegiatan seperti ini dilaksanakan bisa membantu kepada masyarakat yang kurang mampu, karena bisa membantu dalam segi biaya. Anak yang cukup umurnya bisa melaksanakan Khitanan gratis.(CW5)




Share on Social Media