Karimun

Satgas TMMD Bantu Bangun Kembali Pondok Warga Yang Dibongkar

Juliadi | Senin 28 Sep 2020 12:17 WIB | 2436

Bakti Sosial/Bantuan Sosial
TNI/Polri


Tim Satgas TMMD saat membangun kembali pondok warga, Senin (28/9/2020. Foto : Penrem 033 untuk matakepri.com


MATAKEPRI.COM KARIMUN -- Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 109 Komando Distrik Militer (Kodim) 0317/Tanjung Balai Karimun (TBK) yang dipimpin Bintara Pembina Desa (Babinsa) Pulau Buru Sersan Satu (Sertu) Dedy membangun Pondok salah seorang warga yang sebelumnya di bongkar Kelurahan Buru, Karimun, Senin, (28/9/2020).


Selaku Tim Pelaksana pengwasan TMMD Ke 109 Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0317/TBK Letnan Satu Kavaleri (Lettu Kav) Tatang mengatakan, rumah warga yang dibangun kembali karena Pondoknya berada di badan jalan jalur penghubung antar Desa.


Tim Satgas TMMD saat membangun kembali pondok warga, Senin (28/9/2020. Foto : Penrem 033 untuk matakepri.com 


"Jadi, anggota TMMD Ke 109 bersama-sama dengan warga Kelurahan Buru bergotong royong membangun kembali rumah Bapak Ijal (46)," jelasnya.


Pantauan Pers Satgas TMMD beserta warga bahu membahu bekerja bersama-sama membangun kembali rumah tersebut terlihat menunjukkan bahwa ada sinergitas antara TNI dan rakyat di wilayah Buru tersebut.


Tim Satgas TMMD saat membangun kembali pondok warga, Senin (28/9/2020. Foto : Penrem 033 untuk matakepri.com 


"Yah inilah bentuk sinergitas TNI dan rakyat, Kehadiran Satgas TMMD bukan saja untuk pokus pada pembangunan jalan tetapi juga untuk memberikan rasa aman dan kepedulian sosial serta solusi untuk mengatasi kesulitas masayarakat," ujar Dedy.


Pasiter Kodim juga memberikan pemahaman tentang pentingnya hidup rukun, bergotong royong serta saling membantu antar sesama, sehingga warga masyarakat akan lebih memahami arti kebersamaan dalam bermasyarakat, dan lebih memahami indahnya gotong royong dan tolong menolong antar sesama sehingga pekerjaan akan terasa mudah dan ringan.


Kepala Kampung Amri mengatakan, bahwa kegiatan itu mendapat tanggapan positif dari warga Buru dan ucapan terima kasih kepada anggota Satgas TMMD yang telah membantu dan ikut serta bekerja-sama dalam membantu meringankan beban warganya.


"Semoga kepedulian sesama dan saling tolong menolong baik TNI,  Pemerintah ke warga maupun warga dengan warga akan selalu ada dalam kegiatan apapun yang sifatnya positif," tutup Amri. (r/Adi) 



Share on Social Media