Batam

Gelar Acara "Morena Group, Indahnya Berbagi", Panitia Undang Tiga Yayasan Yatim Piatu

Maman | Minggu 09 Sep 2018 20:19 WIB | 3553



Abun GM Morena Pub & KTV saat berikan santunan kepada Yayasan Panti ASUHAN, Minggu(9/9/2018)


MATAKEPRI.COM, Batam - Berikan santunan kepada anak-anak Yatim Piatu merupakan salah satu acara tahunan rutin di gelar oleh Morena Group. Kali ini menggelar acara bertemakan "Morena Group Indahnya Berbagi" dengan mengundang sekaligus tiga yayasan yatim piatu yang ada di Kota Batam, Minggu(9/9/2018).

Firman Perwakilan dari Management Morena Group berikan santunan

Acara yang di mulai sekitar pukul 15:00 wib tersebut digelar di Morena Pub & KTV dengan mengundang anak-anak panti asuhan dari Yayasan Darut Toyimah, Yayasan Yatim Mandiri dan Yayasan Mahabattul Haq. 

Bukan hanya sekedar memberikan bantuan saja, namun panitia juga mengadakan beberapa perlombaan yang di ikuti oleh anak-anak panti asuhan itu sendiri. 

Herman Manager Morena Pub&Ktv berikan piala kepada peserta pemenang lomba

"Kami selaku Panitia acara "Morena Group, Indah nya Berbagi" juga membuat beberapa perlombaan seperti lomba baca qori, lomba nyanyi religi, dan juga lomba qosidah. Bahkan peserta nya ya dari anak-anak panti itu sendiri,"ucap Herman Manager Morena & Pub yang juga sebagai Ketua Panitia. 


Untuk acara ini, lanjut Herman, merupakan acara rutin setiap tahun di lakukan Morena Group. Dan ini di lakukan merupakan sebagai wujud rasa syukur atas apa yang selama telah di dapatkan. 

Hal senada juga di sampaikan Abun General Manager Morena Pub & KTV. Menurut Abun ini merupakan salah satu bukti bahwa selama ini Morena tetap perduli antar sesama terutama untuk anak-anak di panti asuhan yang ada di Kota Batam.

Anak-anak panti asuhan antusias mengikuti acara yang di gelar. 

"Ini bukan lah yang pertama ataupun yang kedua. Kami telah berkali-kali menggelar acara seperti ini, dan tentunya ini juga membuktikan bahwa Morena dari dulu sampai sekarang tetap perduli dengan saudara-saudara kita yang membutuhkan, apalagi anak-anak yang sudah tidak memiliki ayah dan ibu,"ungkap Abun.

Karyawan/karyawati Morena group. 

Di akhir acara, terlihat raut wajah bahagia dari anak-anak panti asuhan yang menjuarai perlombaan. Bukan hanya berupa uang yang di berikan namun juga berbagai macam hadiah seperti piala, perlengakapan untuk belajar menulis dan membaca, juga hadiah hiburan lainnya.(Topa)




Share on Social Media