Batam

Disdik Batam Dapatkan Penambahan Kuota 204 CPNS

Maman | Rabu 26 Sep 2018 16:01 WIB | 3982



Penerimaan CPNS (Ilustrasi)


MATAKEPRI.COM, Batam -  Dinas Pendidikan (Disdik) Batam mendapatkan sedikitnya 204 kuota penambahan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini. Adapun diantaranya 190 formasi umum, tujuh kuota khusus K2 dan tujuh lainnya merupakan lulusan terbaik berpredikat cumlaude.

“Alhamdulillah setelah moratorium (penundaan sementara, red) lebih dari lima tahun kami kembali diberikan kuota CPNS,” kata Kepala Disdik Batam Hendri Arulan, Selasa (25/9) seperti dikutip dari kepriprov.go.id

Ia pun mengungkapkan meskipun ada penambahan melalui CPNS,  peran guru honorer masih sangat dibutuhkan dalam proses belajar dan mengajar. Menurutnya jika yang diterima adalah tenaga honorer berarti mereka hanya berubah status dari hononer menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

 â€œKami mendukung siapa saja yang ikut tes CPNS, termasuk tenaga honorer kami. Sebab ini bisa meningkatkan status mereka,” ungkapnya.

Ia menjelaskan lowongan CPNS dibuka untuk SD dan SMP diantaranya formasi umum, CPNS SD hanya 55 kuota. Sementara 135 sisanya untuk SMP. Untuk formasi khusus Eks TH K2, penempatannya tidak terlampir. Sementara Cumlaude, untuk 3 SD dan 4 SMP.

Berdasarkan kuota yang diberikan tenaga guru yang dibuka yakni guru kelas ahli pertama 38 kuota, guru agama islam 38 orang, PPKN 16, bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris masing-masing 21 orang. Selanjutnya 23 orang untuk guru Matematika, 22 orang IPA dan 11 orang guru IPS. “Untuk kualifikasi semua harus S1 di jurusan masing-masing,” sebutnya. Ia menambahkan bagi calon pelamar yang berasal dari luar Batam bisa melakukan legalisir ijazah di Kantor Disdik Batam, sedangkan yang bersekolah di Batam langsung ke sekolah asal.

Dalam surat edaran Pengumuman Nomor : 85/BKPSDM/HK/IX/2018 tentang seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan pemerintah Kota Batam tahun 2018, pendaftaran akan dibuka Online di laman https://sscn.bkn.goid pada tanggal 26 September sampai 10 Oktober 2018. Kemudian pengumuman kelulusan seleksi administrasi dan pengumuman pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), akan diumumkan pada 23 Oktober sampai 22 November 2018(SN/IRWN).(***)

Sumber : kepriprov.go.id



Share on Social Media