Batam

Peringatan Hari Dharma Karya Dhika ke-77, LPKA kelas II Batam Gelar Tabur Bunga

Juliadi | Jumat 12 Aug 2022 21:03 WIB | 961

Lapas/Rutan/LPKA/LPP



MATAKEPRI.COM, BATAM -- Dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika Ke-77 Tahun 2022, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Batam mengikuti Kegiatan Ziarah dan Upacara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pusara Bhakti Bulan Gebang, Batu Aji Kota Batam.


Kegiatan dimulai pukul 08.00 wib yang diikuti Unit Pelaksana Teknis Kemenkumham se-Kota Batam.  Kepala Kanim Kelas I Khusus TPI Btaam, Subki Miuldi selaku Inspektur Upacara. Dihadiri seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan, Imigrasi, Badiklat Kepri, Pejabat Struktural, JFU, JFT serta perwakilan Ibu-Ibu Dharma Wanita.  Jumat (12/8/2022).


Pelaksanaan ziarah dan upacara tabur bunga ini untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur selain itu untuk menumbuhkan nilai kepahlawanan sehingga semangat pantang menyerah, rela berkorban, cinta tanah air serta dapat menjadi sumber motivasi dan modal untuk mengatasi berbagai masalah serta bisa memacu guna mewujudkan tujuan dan harapan bersama. 


Setelah pelaksana upacara dilanjutkan dengan kegiatan tabur Bunga pada taman makam pahlawan oleh peserta upacara. Seluruh peserta upacara mengikuti kegiatan dengan khusyuk dan hikmat serta seluruh kegiatan berjalan dengan aman dan tertib. 



Share on Social Media