News

Mabes Polri Gerebek Gudang Beras Oplosan Di Batu Ampar

Maman | Minggu 05 Nov 2017 15:01 WIB | 1808




MATAKEPRI.COM, Batam - Kini permainan Para mafia pemain beras oplosan dengan memakai kemasan lokal gelisah , dikarenakan bisnis beras oplosan yang sudah berlangsung lama ini berhasil diungkap polisi. 

Pengoplosan beras lokal dan luar ini sudah berlangsung sangat lama, termasuk peredaran gula india, gula rafinasi yang sudah diakomodir para pengusaha nakal yang ada di Kota Batam.

Kegiatan yang sudah berlangsung cukup lama dimana kemasan beras lokal dioplos beras luar dan yang digeberek Minggu (5/11/2017).

Modus para distributor nakal yang ada di Batam, hanya cukup membeli beras diluar batam sebanyak 2 atau 3 kontainer lalu tiba langsung dicampur dan diedarkan, parahnya harga murah.

Sementara itu, beberapa waktu lalu, Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (PKTN) Kementerian Perdagangan Syahrul Mamma yang meninjau sembako ke Batam, enam bulan lalu ke pasar legenda menemukan beras luar negeri yang dipasok distributor lokal.

PKTN akan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah agar segera mengusahakan masyarakat tidak lagi membeli barang-barang jenis sembako dari luar dan kembali mengkonsumsi barang lokal.

“Kualitas barang luar kitakan tidak tahu karena tidak melalui karantina dan bisa saja berpenyakit,” Kata Syahrul. 

Menurut Syahrul, PKTN akan memastikan harga yang diperdagangkan sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditentukan, yaitu gula Rp12.500/kg, minyak goreng kemasan sederhana Rp11.000/liter, dan daging beku Rp80.000/kg.

“Penetapan HET ini dimaksudkan untuk membuat titik keseimbangan harga yang baru untuk kepentingan konsumen dan rakyat, tanpa merugikan pelaku usaha,” Tegas Syahrul. 

“Kami berharap kebijakan itu dapat menekan kenaikan harga, sehingga inflasi juga terjaga,” Lanjut Syahrul.

Syahrul mengungkapkan, Mabes Polri dikabarkan menggerebek sebuah industri pengoplos beras di PT Usaha Kiat Permata, Batam, yang beralamat di sebuah kompleks Mega Cipta Industrial Batu Ampar. (Juliadi)



Share on Social Media