News, Hiburan, Pendidikan

Jenuh? Cara Berikut Ini Akan Membuat Hidupmu Menjadi Lebih Baik!

| Sabtu 07 Apr 2018 12:59 WIB | 2327



(net)


MATAKEPRI.COM - Kehidupan tidak selamanya berjalan mulus dan sesuai keinginan. Berbagai masalah selalu saja datang meski tak diundang. Belum lagi ketika kamu tidak mampu membagi waktu antara pekerjaan dan keluarga, batin pun menjadi tertekan dan akhirnya stres.

Tidak dapat dipungkiri, stres akan selalu menjadi bagian kehidupan. Daripada terus berlarut dalam kegundahan, cobalah untuk mengubah hidupmu. Kehidupan yang lebih baik tidak selalu sulit didapatkan, jika kamu memiliki niat. Beberapa cara ini mungkin bisa membantumu untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.


1. Coba lakukan kegiatan baru

Gambar terkait

Terkadang, adrenalinmu akan terpacu saat mecoba sesuatu yang baru. Cobalah keluar dari zona nyamanmu dan cari kegiatan yang membuatmu kembali bersemangat. Hal baru juga bisa meningkatkan produktivitas dan kreativitasmu lho.


2. Latihlah kebaikan dirimu

Sebelum memutuskan untuk mengbah hidup, introspeksilah terlebih dahulu. Amati kebiasaan, perilaku dan caramu berpikir. Jika selama ini kamu jarang bersikap baik, sekalipun pada diri sendiri, coba cari tahu alasan kamu melakukan hal itu. Kebaikan tidak harus dimulai dengan sesuatu yang besar. Kamu bisa memulainya dengan cara sederhana, misalnya meluangkan waktu untuk memanjakan diri atau mengapresiasi apa yang telah dilakukan orang lain.


3. Berpikir sebelum berkata

Kata-kata memang punya kekuatan yang besar, dia bisa mengangkat derajat seseorang atau justru menjatuhkannya. Oleh karena itu, sebelum kamu mengatakan sesuatu pastikan kamu telah memikirkannya terlebih dahulu. Apakah kalimat tersebut sesuai dengan kenyataan, akan menyakitkan, atau pun perlu diucapkan atau tidak.


4. Buatlah jurnal rasa syukurmu

Cara terbaik untuk mengubah hidupmu adalah dengan bersyukur. Jika kamu selama ini selalu merasa kurang, mungkin kamu tidak sadar dengan hal-hal kecil yang telah kamu dapatkan. Lakukan hal ini setiap pagi atau sebelum tidur untuk menambah semangat harimu. Tulis saja apa pun yang telah kamu dapatkan di hari itu atau hari kemarin, termasuk sesuatu yang kecil. Misalnya saja kamu masih bisa makan enak di hari ini, termasuk hal yang patut disyukuri bukan?


5. Tulis rencana dan tujuan hidupmu

Tujuan hidupmu ini yang akan membawamu untuk tetap fokus dalam melakukan sesuatu. Kamu bisa menulisnya pada jurnal atau di salah satu sudut ruang kamarmu agar mudah diingat. Tulis saja apa pun yang ada di benak kamu dan lakukan update setiap saat. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa impian yang ditulis lebih banyak tercapai daripada yang tidak.


6. Ucapkan "tolong" dan "terima kasih" dengan bersungguh-sungguh

Hasil gambar untuk Ucapkan tolong dan terima kasih

Perilaku dasar seperti ini yang mampu mengubah hidupmu dan menciptakan lingkungan yang positif. Bersikap baik itu penting, tapi melakukan kebaikan dengan tulus itu lebih penting. Coba buktikan sendiri, jika kamu melakukan ini pada orang lain balasan apa yang akan kamu dapatkan nantinya. Jangan lupa lakukan dengan bersungguh-sungguh dan senyum ya!


7. Jangan mengeluh ketika kamu tidak menemukan solusi dari masalah tersebut!

Mengeluh dan mengeluh justru bisa membuatmu semakin stres. Karena mengeluh menjadikan pikiranmu terus berpikir negatif. Jika koneksi internet lambat saat kamu sedang kerja, telepon saja ke operator untuk menyelesaikannya. Jika kamu melewati jalanan rawan macet saat akan bertemu klien, cobalah berangkat lebih awal atau ambil rute lain. Sebenarnya, sebagian besar masalah dapat diatasi dengan baik jika kamu mampu berpikir jernih. Jadi masih mau mengeluh?


8. Luangkan waktu untuk orang-orang yang kamu sayang

Hasil gambar untuk 8. Luangkan waktu untuk orang-orang yang kamu sayang

Meskipun kamu memiliki banyak kegiatan atau pekerjaan yang harus diselesaikan, tapi jangan lupa untuk pulang. Minimal berikan hari liburmu untuk keluarga dan tinggalkan sejenak pekerjaan itu. Selain menyenangkan, menghabiskan waktu bersama keluarga juga akan membuatmu lebih rileks dan tidak stres.

Itu tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengubah hidupmu menjadi lebih baik. Kunci utama agar berhasil melakukan 8 cara itu adalah niat. Jika kamu tidak mempunyai keinginan untuk mengubah hidupmu, jangan berharap kalau hidupmu bisa berubah secara instan.(***)


Sumber : idntimes



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait