Batam

Jumat Berkah, Polsek Batu Ampar Peduli Kepada Anak Yatim Panti Asuhan

Juliadi | Jumat 02 Dec 2022 14:44 WIB | 406

Polres/Ta dan Polsek
Polda Kepri
TNI/Polri



MATAKEPRI.COM, BATAM -- Bentuk Kepedulian Kepolisian Republik Indonesia (Polri) khususnya Kepolisian sektor (Polsek) Batu Ampar Resor Kota (Resta) Barelang Daerah Provinsi Kepulauan Riau melalui Bhayangkara pembina keamanan dan ketertiban masyarakat (Bhabinkamtibmas) Kelurahan Tanjung Sengkuang, Brigadir kepala (Bripka) Iwan, berbagi kepada anak panti asuhan dalam Rangka Jumat Barokah berbagi, Jumat (2/12/2022). 


Kegiatan ini juga dihadiri Kepala seksi Hubungan masyarakat ( kasihumas) Polsek Batu Ampar, Ajun ini polisi dua (Aipda) zulherman, SH membagikan nasi bungkus sebanyak 35 bungkus di Panti Asuhan Ridho ilahi melcem Tanjung Sengkuang.


Kapolsek Batu Ampar Komisaris Polisi (Kompol) Salahiddin, SIK melalui Bhabinkamtibmas Tanjung Sengkuang menghimbau kepada masyarakat dan anak panti asuhan ini agar tetap bisa beraktifitas seperti biasanya dan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang di tetapkan oleh pemerintah serta selalu menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.


Kapolresta Barelang, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK., MH melalui Kapolsek Batu Ampar, Kompol Salahuddin, SIK mengatakan, giat ini merupakan pelaksanan Jumat Berkah dan Polsek Batu Ampar pasca penetapan kenaikan harga BBM oleh pemerintahan serta bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat.


"Tentu nya kenaikan harga BBM ini membawa dampak besar bagi masyarakat, akan tetapi kita tetap bijak menyikapi nya serta tetap beraktifitas seperti biasanya , mari kita menjaga situasi tetap aman dan kondusif setelah kenaikan harga BBM ini," tutup Kompol Salahuddin. (*/Adi)



Share on Social Media