Batam, Hukum & Kriminal, Kepri, Batam, Tanjung Pinang

Ini Pengakuan Tersangka Pembunuh Pengusaha Besi Tua di Tanjungpinang

Egi | Rabu 29 Sep 2021 18:14 WIB | 6491

Polres/Ta dan Polsek
Polda Kepri


Pemgakuan tersangka inisial ZU didepan awak media (foto:egi)


MATAKEPRI.COM BATAM -- Pelaku yang berinisial inisial ZU (27) yang melakukan pembunuhan berencana terhadap pengusaha besi tua di Tanjungpinang yang bernama Zainuddin, mengaku sakit hati karena disuruh cerai dengan istrinya.


Hal ini diungkapkan langsung oleh tersangka inisial ZU usai melaksanakan press releas di Lobby Ditreskrimum Polda Kepri pada Rabu (29/9/2021) siang.


"Saya merasa sakit hati. Beberapa kali dia mengajak saya meminum alkohol, dan beberapa kali juga dia menyuruh saya untuk tinggalkan istri saya," ujar ZU.


Pelaku ZU sangat dendam terhadap korban karena korban berkata kepadanya tidak mampu untuk membahagiakan istrinya.


"Dia juga berkata, saya tidak mampu membahagiakan dan menafkahi istri saya," ungkapnya.


Setelah itu, yang membuat ZU bertambah sakit hati, pelaku mencoba meminjam uang dari korban untuk membayar alat berat untuk angkat besi.


"Setelah itu, saat saya meminjam uang untuk pembayaran crane untuk angkat besi, dia tidak mau meminjamkan, sementara dia yang menyuruh saya angkat besi menggunakan crane," bebernya.


"Kami tidak mampu untuk mengangkat besi itu tanpa crane karena banyaknya besi sekitar 1 ton," pungkasnya, (egi)




Share on Social Media