Batam

Danlantamal IV Lepas Kapal Perang Misi Perdamaian Dunia ke Lebanon

Juliadi | Senin 18 Dec 2023 10:54 WIB | 344

AD/AL/AU
TNI/Polri
Lantamal IV



MATAKEPRI.COM, BATAM -- Komandan Lantamal IV Laksamana Pertama (Laksma) TNI Tjatur Soniarto, CHRMP., M.Tr.Opsla melepas keberangkatan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Diponegoro-365 bertempat di Dermaga Batu Ampar, Batam, Minggu (17/12/2023).


Keberangkatan Kapal Perang pengemban misi  Satgas Maritim Task Force (MTF) XXVIII-O UNIFIL dibawah naungan PBB ini juga dihadiri Wadan Lantamal IV beserta seluruh Pejabat Utama, dan Kasatker dilingkungan Lantamal IV serta didampingi Ketua Korcab IV DJA I Ny. Erni Tjatur Soniarto berserta anggota Jalasenastrinya.


"Hari ini kita melepas KRI Diponegoro-365 yang akan meninggalkan Indonesia menuju Kolombo, Sri Lanka setelah melaksanakan bekal ulang logistik sejak Rabu, 13 Desember 2023 sore di Lantamal IV," ucap Laksma Tjatur.


Setelah dari Kolombo, KRI-Diponegoro akan menuju Salalah, Oman, selanjutnya menuju Port Said, Mesir, kemudian tahap akhir dari Port Said ke Beirut Lebanon.


"Nantinya Kapal anti-kapal permukaan, anti-kapal selam dan anti-pesawat udara ini akan melaksanakan tugasnya yaitu mencegah masuknya komoditi ilegal dari dan menuju Lebanon terutama senjata, serta menjalankan tugas  sesuai mandat PBB yaitu membantu tugas angkatan laut Lebanon melalui maritime interdiction operation," jelas Laksma Tjatur. 


"Mari Kita doakan bersama agar KRI Diponegoro-365 dapat menjalankan misi PBB ini dengan baik tanpa ada kendala yang berarti baik material maupun personilnya," tutup Danlantamal IV. (*) 


Redaktur: ZB



Share on Social Media