Batam

Hadiri Launching Program Inkubasi, Jefridin Berharap Berikan Manfaat ke Masyarakat

Juliadi | Kamis 01 Aug 2024 16:56 WIB | 319

Pemko/Pemda/Pemrov/Pemerintah
UKM


Sekdako Batam, Jefridin Hamid melihat produk UMKM, Kamis (1/8/2024). Foto : Adi


Matakepri.com, Batam -- Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Batam, Jefridin Hamid menghadiri Grand Launching Program Inkubasi Ekonomi Bahari yang digelar oleh PT Pertamina Trans Kontinental, bertempat di Kantor Marina Business & Operation Region (MBOR) I PTK, Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau, Kamis (1/8/2024).


Dalam kesempatan tersebut, Jefridin mengapresiasi kontribusi PT Pertamina Trans Kontinental dalam mendukung masyarakat Batam melalui kegiatan CSR ini. 


"Dengan program ini, saya berharap berdampak baik untuk perekonomian dan juga bermanfaat di sektor pendidikan, kesehatan, dan koperasi UKM," ungkapnya. 


Lanjut katanya, saat ini Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus berupaya untuk memperbaiki infrastruktur dan memperlancar akses untuk mendorong pertumbuhan Batam. 


"Kami berharap program ini memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat," tutupnya. (Adi) 


Redaktur : ZB



Share on Social Media