Tanjungpinang, News

Danrem 033/WP Hadiri Rakor Pengamanan Natal Dan Tahun Baru

Juliadi | Selasa 17 Dec 2019 17:39 WIB | 4470

Polda Kepri
Gubernur Kepri/Wakil Gubernur
TNI/Polri


Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema., S.Sos, Selasa (17/12/2019). Foto : Penrem 033


MATAKEPRI.COM, TANJUNGPINANG - Komandan Komando Resort Militer (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) hadiri Rapat Koordinasi (Rakor) pengamanan Natal dan tahun baru di ruang rapat Gubernur Kepri di Dompak Kota Tanjungpinang, Selasa (17/12/2019).


Plt Gubenur Kepri Isdianto, saat pimpin rakor pengamanan Natal dan malam tahun baru, Selasa (17/12/2019). Foto : Penrem 033


Rapat tersebut, dipimpin plt Gubernur Kepri Isdianto, dengan agenda tahunan yang rutin menjadi perhatian bersama ini juga dihadiri Kapolda Kepri Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Andap Budhi Revianto., SIK, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema., S.Sos, Danlanud RHF, serta pejabat terkait.


Dalam rapat terbuka ini Brigjen TNI Gabriel Lema., S.Sos, juga sampaikan momen penting dalam perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 yaitu adanya pergerakan masyarakat dan kendaraan, sehingga diperlukan pelayanan publik di wilayah-wilayah konsentrasi masyarakat di perjalanan sampai tempat-tempat pariwisata atau tempat ibadah. Ini menjadi skala prioritas kita dalam pelaksanaan pengamanan operasi kemanusiaan yang akan dilaksanakan selama 10 hari hingga bulan Januari tahun 2020.


Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema., S.sos, Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto., SIK dan Plt Gubenur Kepri Isdianto, Selasa (17/12/2019). Foto : Penrem 033


Gabriel, juga berharap diperlunya pengamanan yang maksimal dan buddy system dalam pelaksanaan tugas di lapangan, kesiapan TNI dalam membantu Polri adalah back up kekuatan pengamanan dengan penempatan di Pospam-Pospam.


"Untuk itu, kita harus selalu waspada dan responsif, pondasi antar aparat dan selalu tukar menukar informasi,” tambah Gabriel. (Penrem 033)



Share on Social Media