Batam

Pesawat TNI AU CN-295/A-2907 Telah Tiba di Batam, Bawa Bantuan APD untuk RS Khusus Infeksi Covid-19

Juliadi | Selasa 21 Apr 2020 09:32 WIB | 3453

Covid-19
Kesehatan
TNI/Polri
Sumbangan



MATAKEPRI.COM BATAM -- Rumah Sakit (RS) Khusus Infeksi Covid-19 yang berlokasi di Pulau Galang kembali menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan kacamata Google dari Kementerian kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI). 


Bantuan tersebut diangkut menggunakan pesawat Militer Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) jenis CN-295/A-2907 dan di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Minggu (19/4/2020) kemarin. 


Bantuan dari Kemenkes RI ini merupakan bantuan untuk percepatan penanganan Covid-19 di RS Khusus Infeksi Covid-19 di Pulau Galang, Kota Batam dan bantuan yang diterima yaitu APD sebanyak 2.000 pasang/40 koli dan kacamata pelindung (Googles) sebanyak 100 unit/1 koli.


APD dan Kacamata pelindung (googles) dari Kemenkes RI ini langsung diserahkan kepada pihak RS Khusus Infeksi Covid-19 di Pulau Galang, Kota Batam.


Hingga saat ini penanganan pandemik Covid-19 masih berlanjut dan belum berangsur menurun skala intensitas penyebarannya disetiap daerah sehingga pemerintah pusat terus membantu pemenuhan kebutuhan APD tiap daerah tidak terkecuali Provinsi Kepri dan RS Khusus Infeksi Covid-19 Pulau Galang, Kota Batam. (Ril/Adi) 



Share on Social Media