Tanjungpinang
Juliadi | Senin 16 Aug 2021 09:14 WIB | 1881
Dalam upacara tersebut, Gubernur bertindak sebagai Inspektur upacara. Sedangkan pemimpin upacara merupakan anggota Paskibraka 2021 dari Tanjungpinang atas nama Dhiya Ananda Zulfa.
Ia juga mewakili rekan-rekannya untuk memegang bendera Merah Putih saat pengucapan ikrar Putra Indonesia.
Atas nama Provinsi Kepulauan Riau Gubernur Ansar menyampaikan, penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada anggota Paskibraka. Juga kepada para pelatih dan panitia yang tanpa kenal lelah melatih para pemuda-pemudi pilihan Kepulauan Riau.
"Semoga ini menjadi momentum bagi kita semua untuk makin memperkokoh jiwa yang memiliki karakter cinta tanah air dan mengingatkan kita serta menghargai jasa pahlawan," kata Gubernur Ansar.