Batam, News, Kepri

Ides Madri Dikukuhkan Jadi Ketua Askot PSSI Batam Periode 2021-2025

Egi | Senin 28 Mar 2022 12:21 WIB | 1251

Ormas/LSM/Paguyuban/Komunitas
DPRD



MATAKEPRI.COM BATAM -- Pengurus Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Kota Batam, resmi dikukuhkan. Prosesi pengukuhan dilakukan langsung oleh Sekretaris Umum Asprov (PSSI) Kepri, Efendi, yang dilaksanakan di Harmoni One Hotel Batam, Sabtu (26/3/2022) lalu.

Ides Madri diamanahkan sebagai Ketua Askot PSSI Batam Periode 2021-2025 menggantikan Ruslan Ali Wasyim yang wafat beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, Ides Madri merupakan Wakil Ketua Askot PSSI Kota Batam berdasarkan kongres IV Tahun 2021. Dikarenakan ketua sebelumnya wafat, Ides pun kemudian diangkat dan dikukuhkan sebagai Ketua Askot PSSI Batam.

Dalam sambutannya, Ides mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan tamu undangan yang telah hadir. Memimpin Askot PSSI, Idres berkomitmen bersinergi dengan pemerintah daerah untuk memaksimalkan kegiatan yang akan digelar.

“Kami akan terus bersinergi. Kami tidak bisa memaksimalkan kegiatan kami kalau tidak didukung dengan pemerintah,” ungkapnya usai kegiatan.

Di bawah kepemimpinannya, Ides memiliki target untuk mempertahankan juara satu sepak bola pada ajang Porprov yang akan digelar di Bintan pada November mendatang.

Ia mengatakan akan terus meningkatkan dan memajukan sepakbola yang ada di kota Batam. Sebelumnya, hal itu sempat terkendala akibat Covid-19.

“Sekarang saatnya kita majukan sepak bola di Batam,” katanya.

Lebih lanjut Ides yang juga sebagai Anggota DPRD Kota Batam mengatakan, program kerja jangka pendek yang akan dilakukannya bersama dengan pengurus Askot yang baru dilantik ialah akan lebih fokus kearah pembinaan.

Dikatakannya, Askot PSSI Batam mempunyai beberapa komite didalamnya diantaranya, Komite Wasit, Komite Futsal dan Komite Turnament. Dimana, masing-masing dari komite itu nantinya akan membuat program kerja, lalu kemudian merangkumnya.

Lanjutnya, dengan segala keterbatasan kemampuan keuangan Askot Batam, pihaknya akan mencari program mana yang menjadi skala prioritas, itu yang akan diprioritaskan.

"Karena anggaran kita terbatas, mungkin satu komite hanya bisa satu atau dua kegiatan yang bisa kita akomodir," jelasnya.

Terpenting katanya, bagaimana atlit PSSI kota Batam bisa mempertahankan gelar juara diajang Porprov yang akan dilaksanakan bulan November mendatang di Bintan, dan membawa Batam kembali menjadi juara di Porprov Kepri tahun ini.

“Ini tugas berat bagi kami. Paling tidak kami harus bisa mempertahankan juara satu pada ajang Porprov November mendatang,” pungkasnya (egi)



Share on Social Media