Batam

Wujud Pembinaan dan Pengawasan, Lantamal IV Batam Gelar Apel Randis

Juliadi | Jumat 03 Feb 2023 14:32 WIB | 563

AD/AL/AU
Razia
TNI/Polri
Lantamal IV


Apel Kendaraan dinas Lantamal IV Batam, Kamis (2/2/2023). Foto: Dispen Lantamal IV


MATKEPRI.COM BATAM -- Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal ) IV Batam, menggelar Apel Kendaraan Dinas (Randis), bertempat di lapangan apel Markas Komando (Mako) Lantamal IV, Jalan Tamalatea, Tanjung Sengkuang, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau, Kamis (2/2/2023). 


Pgs Wadan Lantamal IV Batam, Kolonel Laut (T) Rudi Hermawan yang memimpin langsung Apel Kendaraan Dinas memeriksa satu kesatuan kendaraan dinas (Randis) yang berjajar rapi untuk mengetahui kesiapan/kelayakan operasional, kelengkapan surat-surat dan kebersihan kendaraan dinas, serta dalam rangka peningkatan jujur ??dan disiplin dalam berkendara. 


Apel kendaraan dinas merupakan wujud Pembinaan dan Pengawasan, sehingga kondisi kendaraan diharapkan akan selalu siap bila sewaktu-waktu dioperasikan, guna mendukung kelancaran tugas ke depan.


Pada kesempatan ini Pgs Wadan Lantamal IV menghimbau agar setiap pemegang kendaraan dinas mengetahui pentingnya kesiapan kendaraan operasional ini. 


Menurutnya, mengingat tingkat operasional yang tinggi walau dengan segala keterbatasan yang ada kondisi mesin kendaraan yang prima dengan pemeliharaan secara teratur harus tetap dilakukan sebagai langkah dari pemeliharaan kendaraan yang ada.


“Pada Apel kendaraan dinas kali ini setelah dilakukan pemeriksaan ada beberapa temuan di antaranya kondisi ruang mesin yang kurang bersih, coretan di body kendaraan, ban cadangan yang tidak terpasang," jelas Rudi.


Dirinya menambahkan temuan selanjutnya akan dicatat dan segera ditindaklanjuti.


“Apel Kendaraan dinas kali ini fokus pada Randis Jabatan, ke depan akan dilanjutkan pembinaan dan pengawasan terhadap kendaraan operasional inventaris satker-satker di jajaran Lantamal IV Batam,” tutup Rudi


Turut hadir dalam apel Randis tersebut, Pejabat Utama (PJU) Danlantamal IV serta para Kasatker Lantamal IV. (Adi)


Redaktur: ZB



Share on Social Media