International, Batam, News, Ekonomi, Politik

Soal Permintaan Ekspor Listrik, Luhut Sentil Singapura: Jangan Kau yang Atur

Riki | Kamis 11 May 2023 13:50 WIB | 436



Luhut Sentil Singapura (foto: ist/dtc)


MATAKEPRI.COM, Jakarta- Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyinggung permintaan Singapura soal Indonesia ekspor listrik Energi Baru Terbarukan (EBT) ke negara tetangga itu. Namun permintaan Singapura ditolak Indonesia.


Menurut Luhut Indonesia baru mau mengekspor listrik EBT jika proyeknya berada di tanah air.


"Singapura minta supaya kita ekspor listrik clean energy. Kita nggak mau, saya bilang nggak mau. Mau kalau proyeknya di kita," kata Luhut di seminar yang digelar Ikatan Alumni ITB angkatan 1978 di The Westin Jakarta, Selasa (9/5/2023).


"Jadi jangan kau yang atur. Ini kan brengsek Singapura. Ini dia pikir kita bodoh aja, tender ke perusahaan-perusahaan kita. Emang gua pikirin," tegas Luhut.


Luhut juga menyinggung kebijakan Indonesia saat ini mengedepankan hilirisasi nikel. Meskipun sulit untuk mengalahkan China karena cukup kompetitif.


"Jadi sekarang policy di Idonesia itu policy nikel. Nggak bisa bersaing ke China karena China very kompetitif, hanya bisa bersaing kalo AS ikut," ungkapnya.(riki/dtc)


Redaktur: ZB



Share on Social Media

Berita Terkait

Tidak ada berita terkait