Batam

Satlantas Polresta Barelang akan Tutup Jalan di Nagoya

Juliadi | Sabtu 28 Mar 2020 16:08 WIB | 4188

Polres/Ta dan Polsek
Lalu Lintas


Istimewah


MATAKEPRI.COM BATAM -- Untuk antisipasi Penyebaran Covid-19 Satuan Lalulintas (Satlantas) Polresta Barelang akan menutup Jalan di Wilayah Nagoya mulai malam ini Sabtu (28/3/2020) dari pukul 18.00 WIB hingga selesai.


Hal tersebut disampaikan oleh Kasatlantas Polresta Barelang, Kompol Yunita Stevany., SIK., M.Si, Sabtu (28/3/2020).


Yunita menyampaikan, bahwa malam ini ia juga akan turun langsung kelapangan mensosialisasikan di Wilayah Nagoya dalam rangka pengemprotan desinfektan.


"Jalan yang kita ditutup mulai dari Simpang tiga apartemen Harmoni hingga pos Lantas Mcdonald jodoh," jelas Yunita.


"Selain untuk menyemprot desinfektan, tujuan Kami adalah untuk menutup arus lalu lintas agar dapat mencegah perkembangan penyebaran virus Corona. Kami himbau juga kepada seluruh masyarakat, untuk tetap dirumah saja, mari kita bersama tekan penyebaran virus corona khususnya di Kota Batam," tutup Yunita. (Adi) 



Share on Social Media