Batam

Menurut Direktur PTSP Batam Kota Ke 3 Penyumbang Wisaman

Juliadi | Selasa 06 Mar 2018 08:16 WIB | 1601

BP Batam


Direktur PTSP Adi Sugiarto, Senin (5/3/2018)


MATAKEPRI.COM, Batam - Badan Pengusahaan (BP) Batam membeberkan 100 hari kerja BP Batam dalam melayani masyarakat Batam untuk lebih maju, itu yang di sampaikan Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) BP Batam, Adi Sugiarto, dalam acara Indonesia Marketeers Festival. 

"Di PTSP melayani dengan rendah hati. Menjelaskan tugas dan fungsi untuk meningkatkan perekonomian dari sektor BP Batam. Kekhususan Batam menjadi salah satu pusat industri, "kata Adi Sugiarto, Senin (5/3/2018) di Asmara Haji Batam Center. 

Ia juga menuturkan, prioritas kerja BP Batam yaitu meningkatkan investasi, perkembangan industri, pengembangan pariwisata, pengembangan KEK, dan lainnya. 

Ia juga menjelaskan, BP Batam juga telah menyelenggarakan event-event baik yang berskala nasional maupun internasional yakni :

1. Pemilihan Duta BP Batam

2. Marathon

3. Car free day

4. Car free night

5. Event lainnya. 

Ia juga mengungkapkan, bahwa Kota Batam peringkat ke 3 penyumbang wisatawan Mancanegara (Wiswan) di pariwisata, untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi 7%.

"Batam itu adalah kota ke 3 penyumbang wisman pariwisata, nantinya BP Batam akan meningkatkan perekonomian di Batam sebanyak 7% yang 2017 lalu hanya 2%. Insyaallah minggu depan kita akan melaksanakan Car Free Night ke dua, yang mengahdirkan senam Zumba yang pesertanya berasal dari Singapura," ungkapnya. 

Ia juga menambahkan dalam acara Indonesia Marketeers Festival tersebut, untuk audensi para pelaku usaha baik kecil maupun menengah. (Juliadi) 



Share on Social Media