Batam, News, Kepri

Gelar Seminar, PHRI dan IHGMA Kepri Ingin Modifikasi Properti Hotel Jadi Ramah Lingkungan

Egi | Kamis 31 Aug 2023 09:38 WIB | 406

Hotel/Cafe & Resto


Sekretaris BPD PHRI Kepri, Yeyen Heryawan sampaikan pidato kepada peserta seminar, foto:egi


MATAKEPRI.co.id BATAM -- Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) BPD Kepri dan Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA) gelar seminar di Hotel Swiss Bell Harbourbay, Kota Batam, Kepulauan Riau, Rabu (30/8/2023). 


Adapun tema yang diangkat dalam seminar ini yaitu Transforming Hotels & Restaurant for a Greener Future. Pada seminar kali ini akan membahas terkait ramah lingkungan. 


"Seminar kita bahas kali ini yaitu terkait lingkungan, bagaimana pada setiap perhotelan bisa memberikan kesan aman, nyaman untuk lingkungan masyarakat sekitar," ujar Ketua BPD PHRI Kepri, Jimmy Ho yang disampaikan melalui Sekretaris BPD PHRI Kepri, Yeyen Heryawan. 




Lanjutnya, kita berkomitmen untuk menjaga lingkungan. Contohnya yang disampaikan pada seminar yang pertama. Membicarakan tentang memproduksi air minuman untuk hotel. 


"Biasanya, air minuman yang disediakan di setiap kamar hotel itu biasanya kita membeli melalui vendor pakai botol plastik. Kalau yang disampaikan tadi, dia bisa membuat botol minuman itu menggunakan botol kaca," bebernya. 


"Sistemnya itu, dia bisa mengambil airnya dari air laut, dilakukan pemprosesan sampai air laut tersebut bisa dimanfaatkan sebagai air minum dan untuk menyiram tanaman," sambungnya. 


Penyampaian narasumber lainnya yaitu terkait LED Lighting, yang mana pencahayaan di perhotelan bisa membuat tamu yang menginap bisa terasa nyaman. 


"Contohnya limbah B3 yang dihasilkan dari cahaya LED Lighting setelah lampu itu mati. Ini untuk meminimalisir pembuangan limbah B3 tersebut. Dan dia juga membantu proses pengaturan pencahayaan yang ada, " bebernya. 




Yeyen yang juga sebagai Ketua DPD IHGMA Kepri menambahkan, untuk penggunaan botol minuman dari kaca tersebut, yang baru berjalan menggunakan yaitu dari Hotel Marriott. 


"Kedepannya, kita akan mendorong dan bekerjasama di suatu kawasan, tidak hanya di Batam tetapi juga bisa didaerah lain untuk disediakan," imbuhnya. 


"Dengan adanya seminar yang membahas ramah lingkungan, berharap semua hotel kita tetap provit, juga bisa diberikan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat sekitar," pungkasnya. 


Pada seminar ini, narasumber yang dihadirkan yaitu Mei Ching Lee, TIGRIS “Transformative Sustainability” Topic, Water and Clean Energy. Narasumber yang kedua, Roy Selvam, Sunray Woodcraft Construction Pte Ltd, Topic, Provide Top Quality Projects at Great Value. Narasumber ketiga, Mr. Yim Tsz Kit Jacky, LIMS “Lighting Through Technology” Topic, Energy and Cost Saving with LED Lighting”. (Egi) 


Redaktur: ZB




Share on Social Media