Batam

Maraknya Curanmor di Batam, Polsek Sekupang Tingkatkan Patroli

Juliadi | Jumat 24 May 2024 14:46 WIB | 279

Polres/Ta dan Polsek
Polda Kepri
TNI/Polri
Jumat Curhat/Minggu Kasih


Personil Polsek Batu Ampar bersama warga Tanjung Sengkuang, Jumat (24/5/2024). Foto : Adi


Matakepri.com, Batam -- Dalam rangka program Kapolri yang dilaksanakan setiap Jumat serta mendengarkan Curhatan dan Keluhan serta menampung aspirasi dari masyarakat, Kepolisian Sektor (Polsek) Batu Ampar melaksanakan Jumat Curhat bertempat di Tanjung Sengkuang RT 02 RW 12 kelurahan Tanjung sengkuang, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Jumat (24/5/2024). 


Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Batu Ampar, Komisaris Polisi (Kompol) Dwihatmoko Wiraseno, S.H, S.I.K., M.M melalui Kepala unit (Kanit) Pembina masyarakat (Binmas) Polsek Batu Ampar, Inspektur polisi dua (Ipda) Heriyandra menyampaikan, bahwa kegiatan Jumat Curhat adalah bentuk nyata dari program Quick Wins Presisi Kapolri untuk meningkatkan pelayanan dan mendekatkan diri dengan masyarakat.


"Dengan kegiatan ini diharapkan untuk saling komunikasi menjaga keamanan dilingkungan masing,masing dengan itu  harapan kami agar  dapat  menciptakan situasi kamtibmas yang lebih aman dan kondusif," ungkap Ipda Heriyandra. 


"Apabila bapak ibu ada mau disampaikan persoalan yang terjadi di lingkungan terhadap situasi Kamtibmas, silahkan sampaikan," ujar Ipda Heriyandra. 


Salah satu tokoh masyarakat, Arif menyampaikan, mengucapkan terimakasih atas silahturahmi Polsek Batu Ampar untuk mendengarkan aspirasi dari masyarakat, sehingga terciptanya suasana Kamtibmas aman kondusif.


Warga lainnya, Ninggsi juga menyampaikan, maraknya Pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di Tanjung Sengkuang. 


"Kami minta agar Polsek Batu Ampar untuk tingkatkan patroli di lingkungan kami ini," ucapanya. 


Menanggapi hal tersebut, Ipda Heriyandra menyampaikan, Patroli Batara biru bersama personil Bhabinkamtibmas dan tim opsnal akan terus rutin sambang patroli lingkungan Kelurahan Tanjung Sengkuang ini untuk dapat memberikan informasi dan komunikasi antara kepolisian dengan warga agar terciptanya situasi aman kondusif. 


Lebih lanjut Ipda Heriyandra menyampaikan, kegiatan Jumat Curhat ini merupakan perintah langsung Kapolri kepada seluruh jajaran kepolisian dengan tujuan untuk mengetahui sitkamtibmas serta bisa menampung atau mendengarkan keluhan  secara langsung terhadap persoalan yang ada di masyarakat sehingga bisa menjadi acuan untuk meningkatkan pelayanan kepolisian dengan baik sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dalam menjalankan tugasnya. 


"Mari bersama-sama kita semua untuk menciptakan situasi  kamtibmas yang kondusif dan kami tidak bosan-bosan menghimbau  dan berpesan jika melihat ataupun mendengar, sesuatu kejadian atau persoalan di lingkungan bapak ibu, silahkan laporkan ke personil kita Bhabinkamtibmas  di setiap Kelurahan atau bisa langsung ke kantor kita Polsek Batu Ampar," tutup Ipda Heriyandra. (Adi) 


Redaktur : ZB



Share on Social Media