Batam

Manggala Agni Batam Giatkan Patroli Karhutla

Juliadi | Sabtu 28 Apr 2018 18:51 WIB | 1912




MATAKEPRI.COM, Batam - Kebakaran hutan dan lahan merupakan permasalahan yg menjadi prioritas Negara Indonesia dalam beberapa tahun terakhir ini.

Kementerian Lingkungan Hidup dan kehutanan menempatkan personil Manggala Agni dipropinsi provinsi rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Manggala agni daops batam merupakan daops yang pertama dibentuk dari 20 Daops yang ada Indonesia pada tahun 2002.

Kebakaran hutan dan lahan  merupakan prioritas dari Manggala agni daops batam. Kebakaran hutan dan lahan serta titik hotspot pada tahun 2018 ini mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya. Untuk mengantisipasi kebakaran yg lebih banyak Manggala agni daops batam giatkan kegiatan patroli pencegahan. Pada periode ini kecamatan. Sei. Beduk menjadi sasaran patroli dengan 4 orang Manggala agni setiap timnya.

Pada periode ini akan dilakukan patroli dari tanggal 26 s.d 30 April 2018 dan dilanjutkan pada Kecamatan yang berbeda.

"Dalam melaksanakan patroli manggala agni memberikan sosialisasi door to door kepada masyarakat disekitar daetah rawan serta memberikan stiker himbauan agat tidak melakukan pembakatan hutan dan lahan, " ungkap kepala Daops Batam Ihsan Abdillah diselal memberangkatkan tim patroli. (Juliadi/Manggala Agni Kota Batam) 



Share on Social Media