Tanjungpinang, Kesehatan, Pendidikan
Juliadi | Rabu 23 Nov 2022 14:13 WIB | 1072
MATAKEPRI.COM, TANJUNGPINANG -- Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad mengunjungi tempat ia belajar semasa SMA dulu di SMAN Negeri 2 Tanjungpinang untuk meninjau Skrining Penyakit Tidak Menular (PTM) dan Kesehatan Jiwa bagi pelajar SMAN 2 Tanjungpinang. Derasnya hujan yang mengguyuri kota Tanjungpinang sejak pagi tidak menyurutkan antusiasme siswa-siswi SMAN 2 Tanjungpinang untuk bertemu kakak alumni yang paling mereka banggakan, Rabu (23/11/2022).
Di depan 1.613 siswa-siswi SMAN 2 Tanjungpinang, Ansar menyapa sekaligus memberikan motivasi kepada murid SMAN 2 untuk bersemangat belajar dan senantiasa menjaga kesehatan.
Ansar mengatakan pendidikan dan kesehatan termasuk dalam tiga komponen Indeks Pembangunan Manusia, selain komponen kemampuan daya beli masyarakat.
"Maka tiga komponen ini harus terus kita kontrol kita jaga, tapi saya ingin terima kasih buat semua para guru dan anak-anakku sekalian karena angka indeks pembangunan manusia Kepri ini sungguh membanggakan kita semua, tahun 2021 angka indeks pembangunan manusia kita diangka 75,79 Tahun 2022 meningkat menjadi 76,46 poin, kita provinsi terbaik pertama di Sumatera dan terbaik ke-4 di Indonesia," tutup Ansar. (***)